Tetapkan Harga Ikan Sesuka Hati, Nelayan dan Suplayer Ikan Tuna Demo SKPT

HEADLINE332 Dilihat

MOROTAI,Rakyatkini.com – Puluhan kelompok nelayan dan suplayer ikan tuna Kecamatan Morotai Timur (Mortim) menggelar unjuk rasa di Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) yang berlokasi di Desa Daeo.

Para nelayan dan suplayer ikan tuna melakukan unjuk rasa sebagai aksi protes terhadap perusahan (SKPT) berwewenang membeli ikan tuna, beli ikan sesuka hati mereka.

Koordinator masa aksi, Usman Siruang dalam orasinya mendesak pihak SKPT segera normalkan harga ikan.

“Ikan dibawa 15 kg harus dibeli perusahan dan perusahan harus menyediakan tali rompong untuk nelayan, karena selama ini ikan dibawa 15 kg tidak dibeli perusahan sehingga para nelayan rugi, “koar Usman saat berunjuk rasa di areal SKPT, Kamis (11/06).

Usman yang juga suplayer ikan tuna ini mengancam, jika tuntutan mereka tidak segera ditindaklanjuti pihak SKPT. Maka mereka akan mendatangkan kapal ikan dari luar Morotai untuk membeli hasil tangkapan mereka.

“Mewakili para nelayan meminta agar apa yang disampaikan secepatnya ditindaklanjuti perusahan, “pinta Usman.

Berselang berapa menit menggelar unjuk rasa, masa yang terdiri dari nelayan dan suplayer ikan tuna ini menggelar hearing dengan Menejer SKPT, Made Mali Hartadana. Dihadapan para nelayan dan suplayer. Made berjanji akan mengampaikan seluruh tuntutan dari para nelayan dan suplayer ke pimpinan mereka.

“Mohon kesediaan untuk menunggu, karena dalam hal ini saya, I Made Mali Hartadana selaku Manager tidak dapat mengambil keputusan sendiri/ sepihak tanpa ada kordinasi dengan pimpinan tertinggi, “cetus Made.

Made juga meminta, para nelayan dan suplayer memperhatikan kualitas ikan yang akan dijual, karena perusahan tidak akan membeli ikan yang kondisinya sudah rusak.

“Apabila sudah mendapatkan jawaban dari pimpinan, kami akan temui kembali bapak-bapak untuk mengampaikan hasilnya, “tutup Made.(gk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *