Bupati Danny Letakan Batu Pertama Pembangunan Rumdis Pendeta Gereja Kalvari

TERBARU167 Dilihat

HALBAR, Rakyatkini.com – Bupati Halmahera Barat (Halbar) Danny Missy meletakan batu pertama pembangunan Rumah Dinas (Rumdis) Pendeta Gereja Kalvari Pentakosta Misi di Indonesia Jemaat Kabar Baik Terang Suci Desa Tobelos Kecamatan Ibu selatan.

Peletakan Batu Rumdis Pendeta gereja Kalvari yang dilaksanakan, Rabu (23/10) itu, dihadiri langsung Bupati Danny Missy, Forkompimda dan jajaran SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halbar.

Bupati Danny saat proses peletakan batu pertama menyampaikan, setelah dilakukan proses peletakan batu pertama, kiranya proses pembangunan dapat berjalan dengan lancar dan tanpa ada hambatan apapun, sehingga proses pembangunan cepat tuntas dan dapat ditempat.

”Semoga apa yang kita rencanakan hari ini mendapat berkat dari tuhan, sehingga pembangunan berjalan lancar tanpa ada kendala apapun, bahkan pemkab juga akan membantu proses pembangunan sesuai proposal yang diajukan,”ujarnya.

Orang nomor satu dilingkup Pemkab Halbar ini juga menyampaikan, saat ini ada banyak penyebaran isu isu hoax dan banyak isu yang sengaja dihembuskan baik melalui media sosial maupun secara person, olehnya itu dirinya berharap masyarakat bisa menilai dan menepis isu isu yang sumbernya tidak jelas.

”Banyak isu isu yang tidak benar sengaja dihembuskan oleh oknum oknum yang tidak bertanggujawab, sehingga masyarakat harus mampu menepis isu isu tersebut,”katanya.

Politisi PDI-P itu juga mengajak semua masyarakat, akar terus meningkatkan hubungan toleransi antara umat beragaman, karena ketentraman dan kenyamanan dalam kehidupan bisa terpatri, jika hubungan sesame manusia berjalan dengan baik.

”Mari kita tunjukan, bahwa halbar memiliki kultur hubungan toleransi yang kuat yang tidak dapat diganggu oleh siapapun,”pungkasnya. (man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *