Ribuan Simpatisan dan Pendukung Padati Deklarasi Bapaslon Iklas

HEADLINE75 Dilihat

HALBAR, Rakyatkini.com- Ribuan simpatisan dan pendukung memadati deklarasi Bakal Pasangan Calon IKLAS (Iskandar Idrus-Lusiany L Damar) untuk maju berkontestasi pada pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Barat periode 2024-2029.

Deklarasi pasangan Iklas ini dipusatkan di desa Hatebicara Kecamatan Jailolo, diawali dengan lagu Indonesia Raya dan Doa Lintas Agama, Selasa (27/8).

Bakal calon Wakil Bupati Lusiany L Damar dikesempatan itu, memberikan apresiasi kepada seluruh simpatisan dan tim pemenangan yang telah hadir dan memberikan kontribusinya dan menyatakan sikap untuk mendukung pasangan IKLAS untuk pembangunan di Halmahera Barat guna kesejahteraan masyarakat.

” Kami pasangan Iklas mohon doa restu kepada seluruh simpatisan dan pendukung untuk mendukung dengan memberikan hak pilihnya di pesta demokrasi tanggal 27 November 2024 mendatang” Ungkapnya

Sementara itu Bakal calon Bupati Iskandar Idrus dalam orasi politiknya mengatakan, deklarasi ini merupakan babak baru yang akan dilalui bersama dalam mendukung pasangan Iklas untuk maju bertarung pada Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Barat yang diusung oleh Partai Golkar, dan Partai Amanat Nasional (PAN).

” Proses untuk sampai disini membutuhkan waktu yang sangat panjang, berkat dukungan dan doa dari seluruh simpatisan dan pendukung Iklas, sehingga kami dapat menjadi bakal pasangan calon yang akan mendaftar ke KPU Halbar pada hari kamis 29 Agustus 2024″ Ungkap Iskadar

” Kami siap menghadirkan perubahan dan perbaikan di Kabupaten Halmahera Barat ke depan, Salah satu keikhlasan kita denga membaguan dengan hati yang ingin kita hadirkan di tengah masyarakat adalah perbaikan di daerah ini, karena masih banyak persoalan di daerah ini yang harus di perbaiki” katanya

Iskandar juga menyoroti persoalan Infrastruktur yang belum memadai. Yakni Jalan dan jembatan salah satu Persoalan di halmahera barat.

” Pasangan Iklas ingin tingkatkan peran dalam pembangunan infrastruktur. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat dan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia. Peningkatan kualitas pelayanan dan mewujudkan tata kelolaan pemerintahan yang baik. Kita tahu bersama bahwa pembagunan di daerah ini masih jauh dari harapan. Olehnya itu, ketika masyarkat mempercayakan kami menjadi Bupati dan wakil Bupati maka kami akan menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut,” ungkap Iskandar di hadapan para simpatisan dan pendukung

Kehadiran bakal pasangan calon Iklas (Iskandar-Lusiany) disambut dengan tarian legu salai dari adat Sahu. (man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *