RS Pratama di Pulau Makian Dibangun Tahun 2023, Kadinkes : Data Pendukung Baru Dimasukan

HEADLINE378 Dilihat

BACAN, Rakyatkini.com Infomasi Rencana pembangunan Rumah Sakit (RS) Pratama yang dibangun di Pulau Makian ditahun 2022 tidak benar, RS Pratama di pulau Makian ternyata baru diusulkan dan direncanakan dibangun ditahun 2023 nanti jika usulan diakomodir oleh kementrian Kesehatan RI.

Kepala dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Selatan Asia Hasjim ketika dikonfirmasi wartawan diruang kerjanya senin (1/11) untuk tahun 2022 nanti belum ada pembangunan RS Pratama di pulau Makian, karena saat ini baru disiapkan data pendukung untuk dimasukan ke kementerian Kesehatan, memang rencana itu sudah ada namun belum tuntas karena data data pendukung baru disiapkan “kita lengkapi semua data pendukung dan usulkan ke kementrian dulu, jadi untuk 2022 belum ada pembangunan RS Pratama di pulau Makian, jika diakomodir maka di tahun 2023 baru mulai pembangunan,” tuturnya.

Asia Hasjim lantas mengatakan, untuk pembangunan RS Pratama pihak kementrian telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 60 miliar untuk tahap pertama namun wajib semua data pendukung harus dilengkapi oleh pemerintah Daerah “anggarannya Rp 60 miliar dan sudah disiapkan dari kementrian untuk RS Pratama dan data data pendukung disiapkan oleh pemerintah daerah termasuk lahannya, makanya lahannya dalam waktu dekat dilakukan validasi benar benar sehingga tidak bermasalah,” sebut mantan direktur Rumah Sakit Daerah (RSD) Labuha ini.

Disisi lain, Asia juga mengatakan, untuk ditahun 2022 ini tidak ada pembangunan fisik baru untuk Puskesmas di wilayah Kabupaten Halmahera Selatan, yang ada hanya dua puskesmas yang direnovasi dan pengadaan alat alat kesehatan (Alkes) saja, tidak ada pembangunan baru seperti tahun sebelumnya “untuk dua puskesmas yang direnovasi yakni Puskesmas Madopolo dan Puskesmas Kukupang,” pungkasnya. (Tox).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *