Target 5 Kursi di Pileg, PSI Halmahera Selatan Komitmen Kembali Usung H Usman Sidik di Pilkada 2024

HEADLINE510 Dilihat
HALSEL, Rakyatkini.com – Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) membidik 5 kursi, PSI juga memastikan ditahun 2024 nanti tetap mengusung Hi Usman Sidik sebagai Calon Bupati Halmahera Selatan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.
Target kursi dan kepastian itu disampaikan langsung oleh ketua DPD PSI Halmahera Selatan Adnan Wahid pada jumat (2/6) di Pujasera Hotel dalam konferensi pers, menurut Adnan sebagai partai peserta pemilu 2024 DPD PSI sudah memiliki program kerja yang matang untuk dapat memperoleh kursi di setiap daerah pemilihan pada Pileg nanti “Pemilu 2024 itu target PSI menyerpurnakan fraksi, jadi seluruh daerah pemilihan dilihat dari pemetaan konfigurasi Caleg dan Dapil sangat optimis PSI Halmahera Selatan dapat lima kursi,” tuturnya.
Disisi lain, Mantan ketua Panwaslu Halmahera Selatan ini dalam konferensi pers didampingi oleh puluhan Pengurus dan Caleg juga menyampaikan kepemimpinan pasangan Bupati Hi Usman Sidik dan Hasan Ali Bassam Kasuba yang sudah berjalan dua tahun ini berhasil menciptakan sejumlah prestasi, sebagai partai pengusung memberikan apresiasi atas komitmen kinerja kerakyatan yang ditunjukkan oleh pasngan Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan ini
“Dua tahun memimpin Halmahera Selatan, Usman – Bassam banyak menorehkan prestasi, sebagai partai pengusung di Pilkada 2020 memberikan apresiasi, karena Bupati Usman Sidik komitmen membangun daerah,” papar Adnan.
Adnan Wahid juga memastikan, pada Pilkada 2024 mendatang DPD PSI Halmahera Selatan kembali mengusung H Usman Sidik sebagai calon Bupati Halmahera Selatan di Pilkada 2024 mendatang “PSI tetap menjadi partai Pengusung H Usman Sidik di Pilkada 2024, karena Bupati H Usman Sidik terbukti berprestasi memimpin Halmahera Selatan meskipun baru kurung waktu dua tahun, Selian itu H Usman Sidik juga memiliki komitmen untuk masalah kemanusiaan dan kerakyatan,” pungkasnya.
Adnan lantas menyampaikan harapan kepada masyarakat Halmahera Selatan agar mari bersama sama dengan PSI untuk Halmahera Selatan lebih baik, PSI tanpa rakyat tidak akan besar jadi PSI bersama rakyat untuk Halmahera Selatan lebih baik. Adnan sendiri didampingi oleh sekretaris DPD PSI Saiful Hi Yusup, ketua Bapilu PSI Fahri Suaib dan puluhan Caleg dan pengurus. (Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *